Rabu, 19 Mei 2010

Video YouTube Ditonton 2 Miliar Kali Per Hari

Kurang dari sebulan setelah ulang tahunnya yang kelima, YouTube mengumumkan bahwa video-video mereka kini telah melampaui angka dua miliar view per hari. Saat ini, setiap menit, video sepanjang 24 jam di-upload ke situs itu.

Pengumuman yang dilakukan oleh situs video milik Google ini merupakan bagian dari upaya yang dilakukan perusahaan untuk menceritakan kepada publik sejarah di balik YouTube dan pertumbuhannya.

Sebagian dari kampanye tersebut adalah peluncuran “My YouTube Story” dan kanal terkait yakni YouTube 5 Year Channel.

Seperti dikutip dari Mashable, Selasa 18 Mei 2010, YouTube 5 Year Channel merupakan situs utama kampanye tersebut. Di sana, YouTube ingin pengguna memasukkan video seputar dampak YouTube terhadap kehidupan mereka. Video-video yang dikirimkan pengguna nantinya akan dirangkai oleh Stephen Higgins, seorang pembuat film dokumenter.

Di kanal itu juga ada timeline interaktif yang menggambarkan sejarah platform media sosial dan koleksi video dari selebritas yang mengomentari seputar ulang tahun YouTube ke-5 tersebut.

wah gila gak tuh Gan?! blog ane aja sehari kurang dari 10 visitors. :D
source : vivanews

6 komentar:

  1. kira2 yg paling byk ditonton video apa ya...
    jgn2 video.....

    BalasHapus
  2. idem
    paling video itu...
    yg laris...

    BalasHapus
  3. makin kaya aja para yahudi...hmmm..tapi apa daya, sampai saat ini kita masih jadi konsumen...

    BalasHapus
  4. 4 Abu Ahnaf & Wawansri : ya kalau itu saya tidak tau...
    4 tdf : ya, betul.

    BalasHapus
  5. asalkan vidionya yang bagus yang di tonton dan mendidik

    BalasHapus
  6. 4 blogger admin : betu, betul, betul.

    BalasHapus

Eitss..., baca dulu dong baru komen! :D